Berita Kebudayaan

Festival Musik M Festival 2023 Siap Guncang Denpasar, Bali!

Menyambut bulan Desember dengan penuh semangat, M Festival 2023 akan menggelar perayaan besar di Lapangan Niti Mandala, Denpasar, Bali pada tanggal 3 Desember mendatang. Festival ini tidak hanya sekedar hiburan musik, tetapi juga mengusung tema yang mendalam, yaitu ‘Bhinneka Tunggal Rahayu,’ yang mengajak untuk menyatukan keragaman usia dan kebudayaan demi menciptakan kesejahteraan bersama.

 

Menghadirkan deretan musisi berbakat, seperti Lolot, Nosstress, Tiket, Soegi Bornean, The Nameks, Alffy Rev X Brisia Jodie, Navicula, hingga legendaris Slank, M Festival 2023 menjanjikan pengalaman musik yang memadukan berbagai genre. DJ Una dan DJ Vic Tows juga siap memeriahkan suasana dengan sentuhan musik elektronik yang energik.

 

Executive Director dari M Entertainment, Louis Renzo, menjelaskan bahwa pemilihan 10 line-up tersebut dimaksudkan untuk mewakili keragaman jenis musik namun tetap membentuk harmoni untuk kedamaian Indonesia.

 

Tidak hanya menjadi ajang musik, M Festival 2023 juga mengusung gerakan lingkungan dengan mengadakan kampanye pembersihan pantai Sanur, Bali pada 26 November 2023. Arden Wiebowo, selaku Managing Director, berharap kampanye ini dapat melibatkan seluruh komunitas setempat dalam upaya menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.

 

Selain itu, festival ini juga memberikan dukungan kepada UMKM lokal dengan menyediakan 100 booth tenant untuk memajukan ekonomi kreatif di daerah tersebut. Tiket sudah dapat dibeli mulai 3 November 2023 dengan harga Rp.200.000,- termasuk pajak, melalui tiket.com.

 

M Festival 2023 menjadi bagian dari rangkaian acara besar yang dihadirkan oleh M Entertainment, promotor event yang digawangi oleh Louis Renzo dan Arden Wiebowo. Dengan pengalaman panjang dalam dunia bisnis pagelaran musik, M Entertainment berkomitmen untuk terus memberikan gebrakan dalam dunia hiburan dengan rangkaian acara seperti MEvent, MBeauty Exhibition, MMICE (Conference International), dan lainnya. MFest 2023 diharapkan menjadi penutup yang spektakuler dari perjalanan panjang M Entertainment.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *