Berita Kebudayaan

Sukses Besar, Pentas Seni SIKL 2023 Memukau Penonton di Kuala Lumpur

Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL) kembali memukau dengan acara unggulan tahunannya, Pentas Seni 2023, yang digelar dengan megah di Royale Chulan Hotel, Kuala Lumpur, pada Minggu (5/11). Acara yang bertema “A Spectacular Mosaic of Indonesian Cultural” ini berhasil menyita perhatian, dihadiri oleh sejumlah tamu penting, termasuk Duta Besar RI untuk Malaysia Hermono, Wakil Duta Besar Rossi Verona, dan Atdikbud KBRI Kuala Lumpur Muhammad Firdaus.

 

Pentas Seni SIKL kali ini menampilkan kehebatan siswa dari berbagai jenjang, mulai dari TK hingga SMA, dalam berbagai persembahan yang memukau. Kepala SIKL, Friny Napasti, mengungkapkan kebanggaannya terhadap keterampilan siswa yang mampu mengekspresikan keindahan budaya Indonesia di panggung besar. “Kami berharap melalui acara ini, para siswa dapat lebih mengenal dan mencintai kekayaan budaya negaranya,” ujar Friny.

 

Pentas Seni SIKL 2023 menampilkan 17 jenis persembahan yang mencakup beragam aspek budaya Indonesia. Mulai dari tarian tradisional hingga drama “Raja Lapuk” yang mengisahkan kebesaran Gajah Mada, semua dirangkai dengan indah. Tari Rampak Bedug dan tari Kecak menjadi penampilan pamungkas yang tak terlupakan dan berhasil menghipnotis penonton.

 

Dalam sambutannya, Duta Besar Hermono menyampaikan kegembiraannya atas suksesnya Pentas Seni SIKL 2023. “Acara seperti ini penting untuk membangun karakter kerja sama siswa dan membangun kepercayaan diri mereka,” ungkap Hermono. Ia juga menyatakan harapannya agar di setiap acara kebudayaan Indonesia di Malaysia, dapat melibatkan bakat-bakat anak-anak Indonesia yang berada di Malaysia.

 

Rangkaian persembahan siswa SIKL berhasil menggambarkan keanekaragaman budaya Indonesia melalui sentuhan ekspresi kreatif, terutama dalam cuplikan fragmen ekspedisi Gajah Mada. Pentas Seni SIKL 2023 tidak hanya menjadi wadah bagi siswa untuk mengekspresikan diri, tetapi juga sebagai upaya mendidik dan menanamkan nilai-nilai Pancasila. Acara ini tentu menjadi tonggak bersejarah bagi SIKL dalam menjaga dan melestarikan warisan budaya Indonesia di Malaysia.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *